Sistem Customer Relationship Pada PT. Cahaya Sakti Chandra Motor Cabang Karanganyar

Putra, Aszari Narta (2020) Sistem Customer Relationship Pada PT. Cahaya Sakti Chandra Motor Cabang Karanganyar. S1 thesis, Universitas Surakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

Di tengah pandemi virus COVID-19 seperti ini proses promosi dengan cara bertatap muka langsung menjadi kurang efektif, PT. Cahaya Sakti Chandra Motor Cabang Karanganyar perlu cara lain seperti promosi ke konsumen lama. Proses promosi dengan cara membagikan data konsumen lama potensial beli yang sudah disortir oleh kepala cabang menggunakan aplikasi Microsoft Excel ke tim pemasaran untuk selanjutnya bisa dihubungi, tapi karena jumlah data yang banyak dan peralatan yang kurang mendukung mengakibatkan proses sortir menjadi lebih lama dan tidak efisien. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yaitu mencatat informasi yang di dapat langsung dari lapangan, seperti proses bisnis, kebutuhan pengguna, dan tampilan sistem yang diharapkan. Informasi ini didapat dari kepala cabang. Sistem Customer Relationship yang telah dibuat memudahkan Kepala Cabang mendapatkan data konsumen lama yang potensial beli. Kemudahan yang dirasakan disini dari segi efisiensi waktu dan sistem yang telah dibuat ringan, praktis dan efisien.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: J.1575/14/20 (WARNA ORANGE/JINGGA)
Uncontrolled Keywords: Sistem, Sistem Customer Relationship
Subjects: 1. Universitas Surakarta > Teknik Informatika
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik Elektro dan Informatika > Teknik Informatika
Depositing User: Staff Library UNSA
Date Deposited: 19 Oct 2022 02:49
Last Modified: 23 Oct 2023 06:36
URI: http://repo.unsa.ac.id/id/eprint/72

Actions (login required)

View Item View Item